Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Park Bo Gum Rilis Lagu Spesial Natal Untuk Para Penggemar
22 Desember 2019 08:00 | 1561 hits

DREAMERS.ID - Seperti diketahui, umat Nasrani di seluruh dunia sebentar lagi akan merayakan hari raya Natal. Jelang perayaan tersebut, salah satu aktor populer Korea yaitu Park Bo Gum belum lama ini memberikan sebuah kado spesial untuk para penggemarnya.

Blossom Entertainment selaku agensi yang menaungi Park Bo Gum belum lama ini mengungah pengumuman jika artisnya tersebut mempunyai hadiah Natal manis untuk para penggemarnya yaitu dengan merilis lagu berjudul ‘Happy Merry Christmas’ .

Baca juga: Park Bo Gum, Park Eun Bin, Dan Lee Dae Ho Jadi Presenter Golden Disc Awards ke-39

“Aktor Park Bo Gum mempersiapkan lagu spesial Natal untuk penggemar. Mohon berikan banyak cinta untuk lagu tersebut.” Ujar perwakilan Blossom Entertainment.

Meskipun Park Bo Gum diketahui aktif sebagai seorang aktor, namun suaranya sudah tidak diragukan dan tak kalah dari penyanyi pada umumnya. Usut punya usut, lirik lagu ini ditulis langsung oleh Park Bo Gum.

Selain dirilis secara gratis melalui kanal YouTube, lagu ‘Happy Merry Christmas’ ini juga dirilis melalui berbagai situs penyedia musik termasuk iTunes, YouTube Music, Line Music, dan masih banyak lagi. Dengan alunan musik yang ceria, lagu ‘Happy Merry Christmas’ ini dipastikan akan membuat liburan Natal penggemar semakin meriah.

(ddo)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio