Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Kim Soo Hyun Dikabarkan Siap Dirikan Agensi Sendiri
11 Desember 2019 10:00 | 635 hits

DREAMERS.ID - Belakangan ini satu per satu aktor Korea yang sudah sukses, membangun agensinya sendiri. Begitu pula dengan Kim Soo Hyun yang dikabarkan akan mengakhiri kontrak dengan KeyEast Entertainment dan mendirikan agensi independen.

Pada 11 Desember, berbagai outlet berita lokal Korea Selatan mengabarkan bahwa kontrak eksklusif Kim Soo Hyun dengan KeyEast Entertainment akan segera berakhir di bulan Desember ini, setelah 12 tahun bersama. Dan aktor tampan itu tidak ingin memperpanjang kerjasama.

Sebaliknya, ia ingin mendirikan agensi sendiri dan akan segera comeback akting lewat drama terbaru berjudul Psycho But It’s Okay. Kabarnya, agensi akan didirikan bersama dengan sepupunya, Lee Sa Rang, yang merupakan sutradara dari film Real yang juga dibintanginya.

Tahap diskusi itu lah yang membuat Kim Soo Hyun sedikit menunda comebacknya di dunia hiburan setelah resmi keluar wajib militer pada bulan Juni kemarin. Sampai saat ini pun masih dalam tahap diskusi untuk berperan dalam drama Psycho But It’s Okay.

Namun, ia sempat menyapa penggemar dengan menjadi cameo di drama tvN Hotel del Luna. Jika kabar Kim Soo Hyun mendirikan agensi sendiri benar, maka ia menjadi aktor kesekian yang memiliki agensi independen menyusul Lee Min Ho hingga Park Hae Jin.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio