Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Hairstylist SuperM Ungkap Perawatan Hingga Gaya Rambut Para Member
22 Oktober 2019 18:08 | 1084 hits

DREAMERS.ID - Hari ini (22/10) Allure Korea merilis sebuah video mengenai wawancara yang dilakukan dengan penata rambut dari boygroup SuperM, Park Nae Joo. Dimulai dari membuat konsep yang sesuai dengan MV dan juga perawatan rambut para member.

Park Nae Joo sendiri adalah CEO dari salon kecantikan bernama Bit & Boot. Saat ini ia juga sedang bertanggung jawab untuk menata rambut untuk boygrup EXO, BTS, GOT7, MONSTA X, dan SuperM. Namun, di SuperM, ia hanya secara khusus menata rambut Kai, Baekhyun, Taeyong, dan Mark.

Baca juga: SuperM Akan Comeback Tahun Ini, Dengan Baekhyun dan Lucas?

Dalam video tersebut, ia menceritakan tentang apa yang menjadi dasar keputusan penataan rambutnya, jenis produk apa yang ia gunakan untuk menata rambut, dan bagaimana mereka memutuskan konsep-konsep untuk gaya rambut masing-masing kelompok.

Dia juga menyebutkan setiap anggota SuperM yang menjadi penanggung jawabnya mengungkapkan ide-ide yang mereka ungkapkan mengenai model rambut seperti apa yang mereka inginkan.

Park Nae Joo juga menceritakan tentang perawatan rambut para member. Seperti yang diketahui member SuperM kerap sekali mengganti warna rambut di setiap penampilan mereka. Ia mengungkapkan, bahwa para member juga melakukan perawatan rambut, agar kesehatan rambut mereka tetap terjaga.

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio