DREAMERS.ID - TXT atau yang merupakan kepanjangan dari Tomorrox X Together, adalah grup baru asuhan Big Hit Entertainment yang resmi debut pada 4 Maret 2019. Kini, mereka baru saja meluncurkan album comeback pertamanya yang bertajuk The Dream Chapter: MAGIC.
Dari studio album tersebut, dipilih lagu Run Away sebagai lagu andalan untuk promosinya kali ini. Lagu tersebut hadir dengan irama yang upbeat dan diberi sentuhan retro 1980an, yang membuatnya tak kalah catchy dengan lagu debut Crown.
Baca juga: SEVENTEEN, TXT, dan NewJeans Sumbangkan Kostum untuk Lelang Amal di GRAMMY Awards
Lirik lagu Run Away menceritakan tentang ajakan untuk pergi ke suatu tempat bersama. Dalam video musik yang dibuat seperti mini drama, kelima member TXT berperan sebagai anak sekolahan. Mereka seperti menemukan tempat magis di bawah kolam renang sekolahnya.Usai resmi dirilis pada Senin (21/10) pukul 6 sore waktu Korea, album The Dream Chapter: MAGIC itu langsung memuncaki iTunes album chart di total 25 negara, termasuk Amerika Serikat, Rusia, Meksiko, Brazil, India, dan lainnya, per Selasa (22/10) pukul 8 pagi. Selain itu tagar #RunAwaywithTXT jga menjadi trending di Twitter.
Sementara itu, total terdapat delapan lagu di album The Dream Chapter: MAGIC, yaitu New Rules, Run Away, Roller Coaster, Poppin’ Star, Can’t We Just Leave The Monster Alive?, Magic Island, 20cm, dan Angel or Devil.
(mth)