Dreamland
>
Musik
>
Article

DreamCatcher Puncaki Chart iTunes dengan Album Terbaru 'Raid of Dream'

20 September 2019 09:00 | 1232 hits

DREAMERS.ID - Perilisan terbaru dari DreamCatcher mendapat sambutan yang hangat dari fansnya di seluruh dunia. Girl group beranggotakan tujuh member cantik ini baru saja comeback pada 18 September dengan merilis special mini album bertajuk ‘Raid of Dream’.

Tak lama setelah perilisan resminya pada pukul 18.00 waktu setempat, album tersbeut berhasil menduduki posisi No. 1 di chart album iTunes di sembilan wilayah termasuk Argentina, Peru, Finlandia, Hong Kong, Malaysia, Norwegia, Singapura, Swedia, dan Arab Saudi.

Selain itu, album ini juga masuk dalam lima besar di chart album iTunes di Indonesia, Portugal, Turki, Rusia, Spanyol, Israel, Meksiko, Filipina, Taiwan, dan Vietnam, serta berada di top 10 di Brasil, Denmartk, Jerman, Chili, Thailand, Amerika Serikat, dan Australia.

Baca juga: Dreamcatcher Puncaki Chart iTunes di Sejumlah Negara dengan Album Baru

Sementara di dalam negeri alias di Korea sendiri, lagu utama dari album yang berjudul ‘Deja Vu’ masuk top 100 di tangga lagu Genie dan Soribada serta mencapai No. 12 di chart realtime Bugs, menandai hasil chart tertinggi yang pernah mereka raih hingga saat ini.

DreamCatcher sebenarnya sebuah grup yang telah debut pada tahun 2014 dengan nama MINX. Namun pada tahun 2017, mereka kembali debut dengan nama DreamCatcher dan berhasil menarik perhatian fans dengan konsep yang unik dan lagu yang catchy.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio