Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Bukan Terkait Mistis, Inikah Penyebab Seringnya Terjadi Kecelakaan di Tol Cipularang?
04 September 2019 08:00 | 741 hits

DREAMERS.ID - Kecelakaan maut kembali terjadi di jalan tol Cipularang, tepatnya di KM 91. Penyebabnya berawal dari dump truck yang diguga blong tidak bisa mengurangi kecepatan sampai terguling di badan jalan.

Mengetahui lokasi kejadian yang berada di KM 90-an, netizen kerap menghubungkan kejadian dengan hal-hal mistis. Stigma masyarakat berkembang mengatakan jalan tol Cipularang KM 90-an sering disebut angker. Hal ini disebabkan banyak terjadi kecelakaan di sekitar ruas jalan tol tersebut.

Melansir Detik, Andrie Koestyawan yang pernah menjabat sebagai Kepala Sub Bagian Pelayanan Lalu Lintas Jasa Marga Tol Purbaleunyi menjelaskan bahwa setiap kecelakaan di tol Cipularang bisa dijelaskan secara ilmiah.

Baca juga: Polisi Resmi Tetapkan Satu Orang Lagi Tersangka Kecelakaan Maut Tol Cipularang, Apa Hukumannya?

"Kalau ada yang bilang angker, itu kan yang beredar di internet. Di mana ada yang suka menghubung-hubungkan. Tapi kan ada faktor yang secara ilmiah bisa menjelaskan, misal karena lelah, mengantuk, dan kendaraannya tidak memenuhi standar keamanan," tutur Andri.

Ia juga menambahkan bahwa kontur jalanan yang berada di tol Cipularang kebanyakan menikung dan menurun, sehingga jika pengendara tidak hati-hati bisa terjadi kecelakaan kapan pun.

"Cipularang itu dibangun di dataran tinggi, sehingga turunan dan tikungan pasti ada. Turunan dan tanjakan sudah pasti ada. Nah, beberapa turunan sudah sangat landai, dan ini yang harus diwaspadai. Karena turunan landai dan panjang maka ada yang tidak menyadari sedang dalam kondisi turunan, maka jadi lengah," ungkap Andre

(mnc)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio