Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Momen Lucu Rapper Korea Usaha Bicara Bahasa Indonesia di Asian Sound Syndicate Vol. 1
02 September 2019 19:15 | 1040 hits

DREAMERS.ID - Deretan rapper asal Korea Selatan sukses menghibur penggemarnya di Indonesia, melalui festival musik Asian Sound Syndicate Vol. 1 yang diadakan pada akhir pekan kemarin tepatnya 31 Agustus 2019 di Helipad Parking Ground, GBK Senayan.

Para musisi hip hop yang hadir sebagai International Syndicates adalah DPR LIVE, Gray, Crush, Simon Dominic, dan Bobby iKON. Selain menyuguhkan aksi panggung yang apik, kelimanya membuat penonton terhibur karena usahanya untuk berbicara bahasa Indonesia.

Baca juga: DPR Live Hingga Simon D Sukses Puaskan Fans K-Hip Hop di 'Asian Sound Syndicate Vol. 1'

Penampilan International Syndicates dibuka oleh DPR LIVE, Hong Dabin. Sudah dua kali ke Indonesia, tentu Dabin sudah familiar. Ia menyapa fans dengan bahasa Indonesia, ‘Apa kabar?’. Kemudian DPR IAN yang ikut memeriahkan panggung meneriakkan kalimat, ‘Aku cinta kamu’ yang bikin fans histeris.

Kemudian Bobby yang lebih banyak berbicara dalam bahasa Inggris juga sempat mengucapkan terima kasih dengan bahasa Indonesia. Diikuti dengan solois Crush, yang sempat mengaku sudah belajar banyak kalimat, namun lupa begitu naik ke panggung.

Crush mengucapkan kalimat ‘Aku cinta kamu’ berkali-kali ke penonton, lalu tertawa sendiri. Gray juga mengawali interaksi ke penonton dengan mengucapkan ‘Apa kabar’ dan ‘Terima kasih’. Antusias fans pun membuat Gray mengucapkan ‘Aku cinta kamu’ berkali-kali. Hal yang sama juga diucapkan oleh Simon Dominic sebagai penampil terakhir.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio