DREAMERS.ID - Dwayne Johnson alias The Rock ditetapkan majalah Forbes menjadi aktor dengan bayaran termahal. Forbes merilis 10 nama aktor yang masuk dalam aktor dengan bayaran termahal di dunia pada Rabu (21/8/19).
Berdasarkan data Forbes yang dilansir dari Eonline, Dwayne Johnson mendapatkan bayaran $89,4 juta atau setara Rp 1,2 triliun sepanjang 1 Juni 2018 hingga 1 Juni 2019. Pendapatan terbesarnya diketahui berasal dari film ‘Jumanji: The Next Level’.
Ia juga disebut mendapatkan bayaran tambahan hingga 15 persen dari keuntungan film yang Ia bintangi. Bayarannya masih ditambah $700 ribu untuk setiap episode serial HBO Ballers, belum lagi royalty dari brand Under Armour atas proyek fashion yang berkolaborasi dengannya.
Pada tahun lalu, mantan pegulat ini berada di urutan ke-2 aktor dengan bayaran termahal. Ia kalah dari George Clooney. Tetapi pendapatannya kala itu jauh lebih banyak yaitu mencapai $124 juta atau Rp 1,7 triliun.
Berikut daftar lengkap 10 aktor dengan bayaran tertinggi 2019 versi Forbes:
(bef)