Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Glenn Fredly Resmi Nikahi Pedangdut Mutia Ayu
20 Agustus 2019 10:29 | 690 hits

DREAMERS.ID - Glenn Fredly secara mengejutkan mengelar pernikahan pada Senin, 19 Agustus 2019. Glenn diketahui mempersunting sosok pedangdut bernama Mutia Ayu.

Glenn Fredly dan Mutia Ayu lebih dulu menjalani pemberkatan pada sore hari sekitar pukul 16.00 WIB. Lalu pada malam harinya langsung menggelar resepsi pernikahan yang berlangsung di Taman Kajoe, Ampera, Jakarta Selatan.

Baca juga: 8 Musisi Indonesia yang Meninggal Dunia di Tahun 2020

Pernikahan Glenn dan Mutia berlangsung tertutup hanya dihadiri oleh tamu terbatas yang terdiri dari keluarga dan sahabat terdekat. Di hari bahagianya Glenn Fredly tampil santai. Ia bergaya casual dengan kaos putih polos yang dilapisi setelan jas. Sementara mutia memakai gaun yang sederhana.

Perjalanan cinta Glenn Fredly dan Mutia Ayu tidak terdeteksi media. Hubungan mereka baru diketahui belakangan, saat Glenn disebut-sebut akan kembali menikah. Pernikahan yang terasa mendadak ini diakui digelar tanpa persiapan panjang, yaitu hanya 2 bulan.

Glenn Fredly sendiri pernah menikahi Dewi Sandra pada 2006 silam. Sayang pernikahannya berujung cerai di tahun 2009. Lalu Glenn sempat menjalin hubungan asmara dengan penyanyi Aura Kasih. Menjalani hubungan serius, perjalanan cinta mereka berakhir di tengah jalan sebelum berlanjut ke jenjang pernikahan.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio