DREAMERS.ID - Pada (16/8) Spotify mengungkapkan bahwa Jungwoo tidak dapat tampil dalam ‘Spotify on Stage in Midnight Sonic’, yang diselenggarakan di Jepang bersama dengan NCT 127. Jungwoo juga diketahui akan absen dari ‘Capitol Congress 2019’ dan juga syuting ‘2019 Idol Star Athetics Championships’.
Hari ini hastag #getwellsoonjungwoo, juga tengah ramai di media sosial Twitter, hingga menjadi Trending Topic. Penggemar banyak memberikan ucapan untuk kesehatan Jungwoo, agar ia cepat sembuh dan dapat kembali berkumpul bersama NCT.
Hal ini kemudian dikonfirmasi secara langsung oleh SM Entertainment, selaku agensi yang menaungi Jungwoo sekaligus NCT. “Jungwoo saat ini sedang beristirahat karena masalah kesehatan”.
Baca juga: Yuta NCT Resmi Debut Solo dengan Album 'Depth'
Hingga kini belum ada informasi secara detail mengenai masalah kesehatan apa yang sedang Jungwoo alami, namun para fans khususnya NCTzen mengharapkan kesembuhan Jungwoo, agar cepat pulih.NCT 127 sendiri baru-baru ini tengah melakukan syuting ‘2019 Idol Star Athetics Championships’ atau ISAC, dan berhasil memenangkan beberapa pertandingan, dan mendapatkan mendali emas.
Get Really Soon, Jungwoo!
(Rie127)