Dreamland
>
Artis
>
Article

Dijemput Chansung, Taecyeon 2PM Resmi Keluar Wajib Militer

16 Mei 2019 10:50 | 1412 hits

DREAMERS.ID - Setelah dua tahun dinantikan, akhirnya satu per satu selebriti pria yang memulai wajib militer di tahun 2017 dinyatakan bebas tugas. Salah satunya adalah Taecyeon yang resmi keluar wajib militer pada hari ini tepatnya Kamis, 16 Mei 2019.

Ratusan penggemar sudah menantikannya sejak pagi di depan markas militer Ilsan, Provinsi Gyeonggi. Tak lama kemudian, Taecyeon keluar dan langsung menyapa para penggemar dengan pose hormat. Tidak hanya penggemar, Chansung member segrup di 2PM juga menjemputnya.

Kepada awak media, Taecyeon mengungkapkan sulit tidur dan gugup memikirkan berdiri di hadapan kamera untuk pertama kalinya setelah dua tahun. Ia juga masih belum percaya sudah resmi bebas tugas, “Pagi ini aku mendengar alarm sirine, masih tidak percaya sudah selesai. Mungkin aku baru sadar besok ketika yang membangunkan bukan sirine lagi”.

Baca juga: Harga Tiket Fanmeeting Taecyeon 2PM di Jakarta Mulai dari Rp 1,5 Jutaan

Taecyeon tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada penggemar yang telah menunggu sejak pagi, “Pertama-tama, aku ingin berterima kasih kepada kalian yang menungguku. Aku tidak tahu akan sebanyak ini yang datang. Aku berjanji akan segera kembali dengan sesuatu yang bagus”.

Pelantun hits ‘Hands Up’ ini pun mengutarakan kerinduannya kepada member 2PM, “Aku ingin segera bertemu member 2OM. Dua orang lagi wamil, dan aku sangat merindukan member lain. Aku harap member kesayangan kita bisa segera berkumpul dan menunjukkan sesuatu yang luar biasa untuk kalian”.

Taecyeon juga menyebutkan TWICE sebagai girl group yang dirindukannya. Sementara itu, Taecyeon sudah tidak berada dinaungan JYP Entertainment, karena memilih hengkang pada Juli 2018 lalu dan bergabung dengan agensi 51K. Namun, ia akan tetap berkegiatan bersama 2PM sambil terus mendalami karir aktingnya.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio