DREAMERS.ID - Sebuah buku tebal terlihat berada di atas meja Prabowo ketika menjalani debat capres putaran kedua di Hotel Sultan Jakarta pada Minggu (17/02/19) malam. Lalu buku seperti apa yang dibawa Prabowo itu?
Prabowo mengaku buku yang dibawanya saat debat merupakan buku yang tengah digemarinya untuk dipelajari. Buku itu berjudul ‘Why Nation’s Fail’. "Itu buku yang saya lagi baca terus, referensi, 'Why Nation's Fail',” ucap Prabowo seusai menjalani debat mengutip Kompas.
Menurutnya isi buku nonfiksi karya ekonom Turki-Amerika Serikat Daron Acemoglu dari Institut Teknologi Massachusetts dan ilmuwan politik James A. Robinson dari Universitas Harvard itu sangat menarik.
Baca juga: Bocoran Agenda ‘Wamil’ Singkat Kabinet Merah Putih Di Akmil Magelang, Tidur Di Tenda?
Buku ini mengisahkan bagaimana kesenjangan pendapatan nasional menjadi masalah serius sebuah bangsa hingga kisah-kisah sebuah negara menjadi negara yang gagal dan menjadi jatuh miskin."Isinya menarik sekali. Rupanya kenapa negara-negara gagal itu karena lembaga-lembaganya rusak, korupsinya terlalu banyak. Jadi ini kan kita harus waspada. Bukan saya pesimis lho, enggak pesimis. Waspada," ujar Prabowo.
Prabowo menyebut Ia sangat optimis kalau Indonesia tidak akan menjadi sebuah negara gagal. "Ya optimis kalau enggak optimis ngapain gua nyapres," pungkas Prabowo.
(bef)