Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Lee Sora 'Song Request' (ft. Suga), Harmoni Sendu dari 2 Generasi dan 3 Gaya Musik Berbeda
23 Januari 2019 13:43 | 1153 hits

DREAMERS.ID - Tepat pukul 4 sore waktu Korea pada 22 Januari kemarin, lagu kolaborasi antara Lee Sora dengan Suga BTS dan Tablo Epik High dirilis. Terlepas dari nama besar Lee Sora sebagai penyanyi veteran dan Suga, yang merupakan member boy group ternama BTS, lagu berjudul ‘Song Request’ tersebut tak bisa dipungkiri memiliki pesonanya tersendiri dengan melodi yang catchy tapi juga soulful.

Dapat dikatakan bahwa ‘Song Request’ merupakan kolaborasi dari dua generasi dan tiga gaya musik yang berbeda. Lagu ini ditulis oleh Tablo, rapper grup hiphop legendaris Epik High. Mungkin inilah yang membuat mengapa lagu ini sangat dipengaruhi oleh vibe hiphop tahun 2000-an.

Saat mendengarkan ‘Song Request’, tak sulit untuk menyadari bahwa lagu itu cukup mirip dengan ‘Umbrella’, lagu Epik High tahun 2008 yang berkolaborasi dengan Younha. Melodi retro bersama dengan vokal Lee Sora yang tak diragukan lagi, membuat ‘Song Request’ sedikit memiliki rasa generasinya di masa lalu. Inilah sebabnya, fitur suara Suga menjadi sesuatu yang baru dalam ‘Song Request’ sehingga lebih sesuai dengan selera anak muda Korea saat ini.

Sebagai kombinasi dari dua generasi seniman, ‘Song Request’ jelas menunjukkan tiga kepribadian musik yang berbeda. Dengan Tablo, kita dapat mendengar gaya hiphop yang kuat melalui drum dan melodi buatannya sendiri, sementara Lee Sora sangat lembut dan terampil saat bernyanyi. Sedangkan untuk Suga, suara rap-nya yang dalam dan berbeda membuat pendengar berpikir tentang seorang artis muda yang penuh karisma.

Baca juga: Jarang Kolaborasi, Ini Artis yang Ingin Diajak Kerja Bareng AKMU

Seperti namanya, ‘Song Request’ adalah lagu yang didedikasikan untuk stasiun radio. Lirik dari lagu tersebut adalah kisah malam yang sepi, di mana seorang DJ radio membaca surat dari seseorang yang meminta lagu dan memberi tahu pendengar kisah tersebut.

Lirik yang sempurna dan melodi yang manis membuat para penggemar perlahan tenggelam dalam kesedihan sore hari yang dingin ketika mendengarkan radio. MV ‘Song Request’ menggambarkan adegan gelap dan hujan yang sangat cocok dengan emosi yang dibawakan oleh lagu tersebut.

Beberapa jam setelah dirilis, lagu tersebut menjadi trending topik di Twitter, mencapai Top 10 Melon real-time. Ini merupakan pencapaian yang menjadi kehormatan untuk lagu dari artis yang tidak begitu dikenal generasi muda seperti Lee Sora.

Meskipun reputasi Suga membantu membuat lagu ini lebih dinantikan, namun elemen musikal dari ‘Song Request’ adalah alasan utama mengapa lagu ini mendapat sambutan yang hangat dari pendengar. Dan tentu saja, salah satu elemen musik tersebut tidak bisa tercipta tanpa kontribusi dari sang rapper muda berbakat.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio