Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Pria Ini Punya Rambut 'Louis Vuitton', Unik atau Hanya Cari Sensasi?
09 Januari 2019 18:35 | 1721 hits

DREAMERS.ID - Seorang pria asal Ohio menjadi sensasi di media sosial setelah menunjukkan kreativitas brilian melalui rambutnya. Pasalnya, rambut panjangnya yang dikepang gimbal itu digantungi logo merek ternama Louis Vuitton.

Aksesoris rambut bertema Louis Vuitton itu merupakan ide yang didapat dirinya sendiri. Ia pun langsung turun tangan membuat aksesori rambut unik tersebut. Kepada Vogue, Magnus mengaku mendapat ide tersebut pada Juni 2018 lalu. Namun karena terus gagal, proses pembuatannya memakan waktu yang cukup lama yaitu sekitar enam bulan.

"Aku gagal di produksi beberapa kali, jadi aku harus mengulangnya lagi dan lagi. Hal tersebut membuatku kecil hati aku hampir meninggalkan proyek ini," ujar Magnus kepada Vogue melansir Detik.

Dalam kehidupan sehari-hari, Magnus Juliano berprofesi sebagai seorang rapper dan desain grafis. Namun karena kreativitas tingginya, foto-fotonya dengan rambut Louis Vuittion itu mendapatkan banyak likes dan komentar pujian dari netizen. Kreativitasnya langsung viral dan dimuat berbagai media dan majalah mode


Image Source: Instagram/@Magnusjuliano

Kini pria yang menjadikan Dapper Dan dan Virgil Abloh panutan itu telah memiliki 14 ribu pengikut di Instagram yang selalu menunggu karya Magnus selanjutnya. Sebelumnya, Magnus diketahui  pernah membuat aksesoris rambut serupa bertemakan lego dan selalu membagikan karyanya lewat Instagram.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio