Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Kirana Larasati Pernah Jadi Pecandu
07 Februari 2012 09:00 | 9157 hits

Dreamers.co.id – Usia yang masih muda, dan lingkungan pergaulan yang bebas membuat seseorang terimbas narkoba atau minuman keras. Begitu juga dengan wanita cantik Kirana Larasati yang mengaku pernah mengalami jadi pecandu alkohol.

“Saya peminum berat alkohol, tiap hari bangun cari bir, saking sampe seringnya saya jadi kebal,” ungkapnya saat ditemui usai syuting acara Hitam Putih, Studio Hanggar, Jakarta Selatan.

Tak hanya itu, pesinetron cantik ini juga menjelaskan kalau dirinya mulai bersentuhan dengan minuman beralkohol sejak berusia 18 tahun. Bahkan pada saat yang sama dirinya juga berkenalan dengan narkoba walaupun tidak menjadi pencandu.

“Saya pernah mencoba narkoba tapi nggak lama. Mulai mencoba itu umur 18, tapi seringnya setahun hinga dua tahun belakangan. Saya bersih sudah setahun ini,” terang pemain film Purple Love. 

Bahkan ia juga mengaku alasan apa yang membuatnya lari menjadi pecandu alkohol. Ia mengaku menenggak alkohol karena tidak tahan dengan tekanan hidup yang dihadapinya. Ia juga merasa tanggung jawab yang harus dipikulnya terlalu berat.

“Saya masih muda tapi tanggung jawab saya besar sekali,” tambahnya. (way)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio