Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Momen Dramatis 2 Harimau di Kebun Binatang Semarang Lepas dari Kandang
06 Desember 2018 10:44 | 1091 hits

DREAMERS.ID - Dua ekor harimau di Kebun Binatang Semarang lepas dari kandang. Penangkapan yang dilakukan tim gabungan pun memakan waktu cukup lama dan tidak mudah.

Kepala BKSDA Jawa Tengah, Suharman, menjelaskan peristiwa bermula ketika ada informasi 2 harimau Benggala jantan dan betina di Bonbin Semarang keluar dari kandang sekitar pukuk 08.38 WIB.

"Sekitar jam 09.00 WIB setelah kami sampai di Bonbin, telah siap personil polsek Ngaliyan dan Bonbin telah ditutup atau steril untuk pengunjung. Personil BKSDA, polsek dan Bonbin Mangkang berkoordinasi upaya penanganan satwa harimau yang lepas tersebut," kata Suharman dilansir dari detikcom, Rabu (5/12/2018).


Image source: detik.com

Tidak berselang lama harimau jantan yang lepas sudah kembali ke kandang, namun si betina masih belum diketahui keberadaannya. Tim gabung terus mencari dengan membawa peralatan bius.

Harimau tersebut ternyata berada di gorong jembatan di komplek bonbin. Tim pun kemudian berusaba menutup jalan keluar harimau dengan bekas pintu besi namun gagal karena harimau itu kabur sembari mengaum.


Image source: detik.com

Baca juga: Kelahiran Empat Ekor Bayi Harimau Emas, Hewan Langka di Dunia

"Pada saat percobaan pertama berhasil ditutup kedua lubang gorong-gorong tersebut tetapi harimau berhasil menerjang keluar, diduga karena ram besi terlalu kecil," jelasnya.

Tim memilih bersabar dan ternyata harimau betina itu kembali ke gorong-gorong yang sama. Strategi yang sama pun dilakukan namun dengan pintu besi yang berbeda dan kali ini berhasil.


Image source: detik.com

"Setelah berhasil menjebak harimau dengan menutup kembali 2 lubang gorong-gorong tersebut, drh. Hendrik membius satwa dengan tulup, 3 kali tembakan yang kena 2. Dan akhirnya setelah obat bius bekerja dan satwa tertidur selanjutnya ditandu dan dikembalikan ke kandang satwa," pungkas Suharman.

Sementara itu Kabag Humas Polrestabes Semarang, Kompol Baihaqi mengatakan 7 anggota Polsek Ngaliyan dikerahkan. Tim gabungan berhasil mengembalikan harimau ke kandang setelah proses evakuasi selama 3 jam.

"Sejak pukil 09.00 sampai 12.00," kata Baihaqi.

(nou)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio