Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Pertama di Dunia! Kafe 'Harry Potter' dan 'Fantastic Beasts' Resmi Baru Dibuka di Jepang
29 November 2018 11:31 | 2135 hits

DREAMERS.ID - Jepang memang sudah jadi 'surga' bagi kafe yang berkonsep unik. Nah, yang terbaru adalah kafe resmi Harry Potter pertama di dunia. Seperti apa ya bentuknya?

Selama ini kafe-kafe bertema Harry Potter bermunculan di berbagai negara, namun sebenarnya belum ada satu pun kafe yang bersifat official atau resmi. Setelah penantian panjang, kini akhirnya muncul kafe Harry Potter terlisensi di Jepang.

Dikutip dari Sora News 24 (26/11), kemunculan kafe ini sekaligus menyemarakkan kehadiran seri prekuel Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald yang sedang tayang di bioskop. Film ini merupakan kelanjutan dari film Fantastic Beasts And Where To Find Them yang dirilis dua tahun lalu.


Image source: detik.com

Kafe Harry Potter 'Wizarding World Cafe' berlokasi di Fukuoka dan Shinjuku. Baru dibuka 9 November 2018 di Shinjuku, kafe ini langsung diserbu pencinta Harry Potter. Interiornya begitu menarik perhatian, salah satunya karena kehadiran selembar kertas berisi catatan dari Dumbledore's Army.

Catatan itu dibuat tahun 2007 saat film 'Harry Potter and the Order of the Phoenix' dirilis. Catatan menampilkan tanda tangan para karakter grup dan aktor serta aktris yang memerankannya. Menurut pegawai kafe, catatan ini hanya ada dua di dunia yaitu ditampilkan di kafe Harry Potter Fukuoka dan Shinjuku.

Yang juga seru dari kafe Harry Potter ini adalah kehadiran pojok merchandise. Ada beragam pernak-pernik bertema Harry Potter dan Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald yang bisa dibeli pengunjung. Saat sudah membelinya, pernak-pernik bisa dibawa ke meja bersantap untuk melengkapi pengalaman bersantap seru.


Image source: detik.com

Baca juga: Warner Bros Jawab Kemungkinan Dibuatnya Serial TV Harry Potter

Beberapa pengunjung bahkan memilih pakai baju penyihir layaknya kostum Harry Potter saat berkunjung ke kafe. Tak ayal suasananya makin seru saja. Soal interior, ada juga dinding dengan wallpaper Fantastic Beasts yang didesain MinaLima yaitu perusahaan yang mendesain cover buku dan poster untuk properti di film Harry Potter dan Fantastic Beasts.

Tidak hanya itu, menunya juga istimewa. Pengunjung bisa 'menyihir' menu-menu tersebut hingga tampilannya berbeda. Dumbledore Profiteroles, misalnya, berupa 9 kue sus yang menampilkan karakter anime Jude Law.

Untuk menikmatinya, pengunjung perlu menuangi air panas ke es yang ada di bawah wadah saji kue sus. Dengan begini, ada sensasi asap yang muncul dari sajian. Nuansa magis makin terasa dengan adanya es batu yang dilengkapi lampu LED.


Image source: detik.com

Newt's Pancakes juga patut dicoba. Tumpukan pancake Jepang dilengkapi 'awan' gulali di atasnya. Awan ini akan menghilang saat sirup manis dituang di atasnya. Untuk minuman, kafe Harry Potter punya Hufflepuff Lemon Soda dan Gryffindor Ice Blend Tea. Tampilannya meriah dengan warna-warna cerah.


Image source: detik.com

Pencinta Harry Potter and Fantastic Beasts sebaiknya tak melewatkan berkunjung ke Wizarding World Cafe saat ke Jepang. Pasalnya kafe ini hanya dibuka sampai 31 Januari 2019.

(nou)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio