DREAMERS.ID - Wakil Presiden Jusuf Kalla membenarkan dirinya bertemu dengan PM Israel Benjamin Netanyahu saat sidang umum PBB di New York, Amerika Serikat (AS). JK menyebut pertemuan tersebut berlangsung spontan, bukan dalam acara resmi dan rahasia.
"Bicara-bicara tentang perdamaian saja, bahwa bagaimana sikap dia. Apa yang kita bisa bantu untuk posisi Palestina, bagaimana Israel bagaimana. Itu sambil jalan saja begitu, saling bantu membantu. Itu bukan rahasia pertemuannya," kata JK di Kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (2/10/2018).
Baca juga: JK Resmi Dukung AMIN, Apa Respon Ganjar dan Prabowo?
JK mengungkapkan, perdamaian Palestina akan mudah terwujud, jika antara Palestina dan Israel sama-sama setuju untuk damai. "Perdamaian kan harus kedua belah pihak," ujarnya.Saat bertemu dan berkenalan dengan Netanyahu, JK langsung membahas soal perdamaian Palestina. JK memandang pertemuannya dengan Netanyahu di sela sidang umum PBB adalah hal yang wajar, karena pertemuan di antara negara-negara PBB adalah pertemuan multilateral.
"Tidak ada pertemuan pribadi, (tidak ada) begitu kita mengatur pertemuan. Kan pertemuan multilateral, sama-sama anggota PBB, tidak bisa sama-sama anggota PBB saling menghindar. Amerika saja dengan siapa-siapa, dengan Rusia duduk bersama," tuturnya.
JK lalu mengomentari soal pertemuan tersebut yang tidak diketahui awak media Indonesia yang ikut meliputnya. "Kan tidak ada acara. Kalau ada acara saya kasih tahu, tidak ada di acara itu," ungkapnya.
(nou)