Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
#AnswerIsHere! Epiknya BTS Gabungkan Budaya Korea dan Afrika di MV 'IDOL'
24 Agustus 2018 19:00 | 1787 hits

DREAMERS.ID - Album terbaru BTS yang paling dinantikan ‘Love Yourself: Answer’ akhirnya resmi dirilis pada 24 Agustus. Bersamaan dengan perilisan lagu di berbagai platform musik digital, video musik untuk lagu utama ‘IDOL’ juga dirilis.

Dalam MV kali ini, BTS kembali tampil dengan sesuatu yang berbeda dan belum pernah mereka lakukan. Grup asuhan Big Hit Entertainment ini menggabungkan budaya tradisional Korea Selatan dengan Afrika Selatan.


Baca juga: BTS Dikabarkan Rilis Album Paruh Kedua Tahun 2025 dan Mulai Tur di 2026

Video musik ‘IDOL’ begitu menggambarkan sebuah festival atau perayaan idola dengan para penggemarnya, di mana tarian Gwara Gwara khas Afrika dipertemukan dengan Samul Nori (musik perkusi) dan Talchum (tarian dengan topeng) khas Korea yang semakin meningkatkan mood.


Lagu ‘IDOL’ sendiri memiliki irama tradisional Korea yang disebut Guk-ak dengan beat khas Afrika bersama trap groove rap yang juga memiliki sentuhan EDM. Siapa yang menyangka jika kombinasi tarian Afrika dengan musik tradisional Korea akan menciptakan sebuah harmoni yang sempurna dan catchy.


Album repackaged ‘Love Yourself: Answer’ memiliki dua CD dengan total 25 lagu, di mana ada tujuh lagu baru, termasuk ‘IDOL’, ‘I’m Fine’, ‘Trivia: Just Dance’, ‘Trivia: Love’, ‘Trivia: Seesaw’, ‘Epiphany’, dan ‘Answer: Love Myself’. Selain itu fans juga diberikan versi lengkap ‘Serendipity’ dan ‘Euphoria’.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio