Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Patut Dinantikan, Ini Detil Rangkaian Comeback Besar Artis SM Entertainment di Paruh Kedua 2018
15 Agustus 2018 16:43 | 1478 hits

DREAMERS.ID - SM Entertainment nampaknya sudah siap untuk mendominasi industri musik Korea sepanjang akhir tahun ini. Pasalnya, mereka sudah merilis timeline atau jadwal dari rangkaian comeback deretan grup idola K-Pop besar yang dinaunginya.

Sukses dengan berbagai proyek besar di paruh pertama 2018, SM Entertainment siap memanjakan penggemar dengan rangkaian comeback sejumlah idola K-Popnya. Usai Red Velvet yang belum lama ini merilis lagu baru ‘Power Up’, akan dilanjutkan dengan Super Junior D&E pada 16 Agustus.

Baca juga: Asbun Banget, Siwon Ngajak Fans ke Bali Hingga Shindong Mau Nikah Sama Orang Indonesia

Lalu grup termuda NCT Dream juga akan meluncurkan karya terbarunya. Kemudian disusul oleh SNSD yang kabarnya akan mendebutkan unit baru, namun belum dipastikan apakah benar akan debut unit baru atau comeback sebagai grup. Setelah itu giliran EXO yang juga akan merilis album baru sejak mini album spesial musim dingin di Desember 2017 kemarin.

Susul unit NCT Dream, NCT 127 juga akan comeback. Lalu Taeyeon dijadwalkan merilis full album solo, yang diikuti oleh mini album terbaru Red Velvet, serta debut dari NCT China! Debutnya NCT China sendiri sudah jadi perbincangan hangat sejak awal tahun ini, dan akhirnya penantinan NCTzen terwujud. Kemungkinan ada tiga member baru bergabung.

Selain dari foto rangkaian comeback seluruh artis yang dirilis oleh SM Entertainment, Super Junior sudah lebih dahulu memberikan kode jika grupnya punya proyek besar juga sepanjang tahun ini. Mulai dari Super Junior D&E di Agustus, grup pelantun hits ‘Lo Siento’ ini akan terus menelurkan karya baru setiap bulannya hingga Desember.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio