Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Google Doodle Tampilkan Keindahan Bawah Laut Taman Nasional Bunaken
14 Agustus 2018 12:37 | 1043 hits

DREAMERS.ID - Pengguna internet di Indonesia yang membuka halaman utama Google hari ini (14/8) akan mendapati ilustrasi keindahan bawah laut yang menakjubkan. Saat gambar itu diklik, kita akan dialihkan ke hasil pencarian untuk Taman Nasional Bunaken.

Yap, Google Doodle ikut merayakan hari jadi Taman Nasional Bunaken ke-27 yang jatuh pada 14 Agustus. Taman Nasional Bunaken sendiri diketahui sebagai habitat bagi 390 spesies karang, spesies ikan, moluska, reptil, dan mamalia laut.

Baca juga: Bocorkan Data Pengguna, Facebook dan Netflix Didenda 82,5 Miliar Oleh Korea Selatan

Didirikan pada tahun 1991, pemerintah Indonesia memberikan perlindungan terhadap 58 jenis karang dan lebih dari 90 spesies ikan yang berada di lima pulau dan perairan yang terletak di Taman Nasional Bunaken. Terletak di sebelah utara pulau Sulawesi, area seluas 890 kilometer persegi ini jadi tempat bagi penyu sisik Hawksvill mendiami terumbu karang di tengah beragam damselfish, clownfish, angelfish, dan sejumlah penghuni laut lainnya.

Mengutip dari CNN, sekitar 97 persen di area ini merupakan habitat laut dan tiga persen diantaranya terdiri dari lima pulau yakni Bunaken, Manado Tua, Mantehage, Nain, dan Siladen. Di bagian selatan mencakup pantai Tanjung Kelapa.

Kerapu, kakap, dan pakan napoleon merupakan sebagian kecil dari 70 persen keanekaragaman hayati yang ada di bawah laut Taman Nasional Bunaken. Meskipun area ini rentan terhadap ancaman penakapan ikan legal dan perubahan iklim, Taman Nasional Bunaken masuk dalam salah satu daftar Situs Warisan Dunia UNESCO. Setiap tahunnya, ada 8-10 ribu pengunjung yang turut menghidupi pariwisata Bunaken.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio