Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Tampil Lebih Segar, SEVENTEEN Resmi Comeback Musim Panas Lewat MV 'Oh My!'
16 Juli 2018 20:28 | 1959 hits

DREAMERS.ID - Lima bulan pasca perilisan lagu hits ‘Thanks’, boy group SEVENTEEN kini kembali menyapa penggemarnya dengan meluncurkan karya baru. Mereka resmi comeback lewat perilisan mini album ‘You Make My Day’ dan lagu andalan ‘Oh My!’ pada Senin (16/07).

Jika sebelumnya bernuansa ballad, kini grup asuhan Pledis Entertainment ini tampil lebih segar sesuai dengan suasana musim panas. Lagu ‘Oh My!’ sendiri berirama upbeat dengan sentuhan musik urban-soul dilengkapi alunan piano yang catchy dikomposeri oleh Woozi dan Bumzu, sedangkan liriknya ditulis oleh mereka berdua dibantu S.Coups dan Vernon.

Baca juga: SEVENTEEN Rilis Lagu Baru 'Bad Influence' Ciptaan Pharrell Williams

Liriknya bercerita tentang perasaan berdebar jatuh cinta yang tidak bisa diungkapkan. Dalam video musik, masing-masing dari ketigabelas membernya tampil dengan gaya yang baru. Outfit yang dikenakan santai dan sesuai musim panas. Mereka tampak susah tidur dan berkumpul di bawah satu selimut.

Bermain dengan lautan kapas, suasana teriknya siang hingga indahnya langit malam disuguhkan. Serta tarian yang enerjik, unik, dan kompak khas SEVENTEEN juga tidak lupa diperlihatkan. Sementara itu, dalam mini album kelimanya ini, mereka memasukkan total enam lagu baru.

Diantaranya ‘Oh My!’, ‘Holiday’ (ciptaan Woozi, Bumzu, S.Coups, dan Wonwoo), ‘Our Dawn is Hotter Than Day’ (ciptaan Woozi, Bumzu, S.Coups, Vernon, Mingyu, dan Wonwoo), ‘Come to Me’ dari sub-unit Vocal, ‘What’s Good’ dari sub-unit HipHop, dan ‘Moonwalker’ dari sub-unit Performance.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio