Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Inilah Faktor Terbesar Kepala Daerah Nekat Korupsi Menurut Wapres JK
10 Juli 2018 17:19 | 1306 hits

DREAMERS.ID - KPK akhir-akhir ini sedang gencarnya melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT). Tak sedikit pula kepala daerah yang terjaring dalam operasi itu, sebut saja Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti, Bupati Pamekasan Ahmad Syafii, Walikota Tegal Siti Masitha, Wali Kota Batu Eddy Rumpoko, dan beberapa nama lainnya.

Melansir Merdeka, Wakil Presiden Jusuf Kalla pun menyoroti dan menilai soal banyaknya kepala daerah yang ditangkap oleh KPK pada sambutannya dalam acara Indonesia Development Forum, Selasa (10/7).

"Kita juga perasaan yang menyedihkan bahwa akhir-akhir ini yang paling banyak ditangkap oleh KPK itu pejabat daerah," kata JK

Baca juga: JK Resmi Dukung AMIN, Apa Respon Ganjar dan Prabowo?

JK mengatakan bahwa banyaknya kepala daerah yang tertangkap disebabkan karena adanya ketimpangan didaerahnya. Dia menambahkan untuk mencegah itu, kepala daerah harus jujur dan adil dalam memimpin daerahnya.

"Itu juga menyebabkan bahwa kesenjangan juga harus diatasi juga dengan kejujuran, tanpa kejujuran maka kita tidak bisa mengatasi kesenjangan seperti itu," papar JK. "Tokoh daerah, pimpinan daerah, mahasiswa, cendekiawan, LSM harus bersatu untuk memberikan inspirasi dan pelaksanaannya untuk kemajuan kita semua,"

JK Juga berharap tidak hanya kepala daerah yang hanya mengatasi kesenjangan tersebut tetapi seluruh komponen masyarakat yang ada.

(mdi)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio