Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Sutradara Film 'The Nun' Ungkap Hal Mistis yang Terjadi di Lokasi Syuting
06 Juli 2018 17:15 | 3455 hits

DREAMERS.ID - Biasanya ketika sedang dalam masa produksi film horor, hal mistis tidak hanya terjadi dalam cerita film. Seringkali ada hal mistis yang terjadi di sekitarnya, seperti di lokasi syuting. Hal seperti ini terjadi di tengah-tengah proses garap film horor 'The Nun'.

Sutradara film horor tersebut, Corin Hardy, berbagi cerita mengenai pengalaman mistis tersebut. Dilansir dari CNN Indonesia (6/7), ia mengalaminya di salah satu sekuens di lorong bawah tanah yang panjang di Rumania.

Corin sedang berada di ruang khusus sutradara yang ditempatkan di sebuah ruangan kosong dekat dengan lorong tersebut. Ketika ia akan memasuki ruangan itu, ia melihat siluet dua pria duduk di kursi di dalam kamar.

Baca juga: Informasi Miris Sampai Mistis Warnai Berita Sepekan Terpopuler Dreamers.id

"Aku menduga mereka adalah kru atau orang sound, dan aku menyapa mereka," kata Hardy. "Saat itu amat gelap dan aku memunggungi mereka untuk memantau monitor sutradara dan melihat persiapan serta gambar yang diambil di lorong."

"Ketika aku merasa gambarnya bagus, aku berseru karena kegembiraanku dan berbalik menghadap mereka. Dan ternyata aku tak menemukan orang sama sekali, dan ternyata memang tak pernah ada orang di situ sebelumnya," kata Corin.

Ia memang sudah tahu bahwa lokasi syuting 'The Nun' yang digunakan kala itu berada di sebuah bekas benteng militer di Rumania, lengkap dengan penjara dan beberapa ruang yang diyakini Hardy sebagai tempat penyiksaan.

"Pasti ada yang meninggal di sana dan aku percaya 'orang' yang aku lihat di dalam kegelapan itu adalah arwah sepasang tentara benteng militer tersebut," tambahnya.

(gbs)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio