DREAMERS.ID - Masih ingatkah kalian dengan ikan Arapaima yang disebut membahayakan ekosistem air? Ternyata ikan air tawar satu ini disebut memiliki daging yang lezat.
Dilihat dari soal kelayakan konsumsi, ikan yang berasal dari perairan Amerika Selatan, tepatnya di Amazon, Brazil dan Peru ternyata punya rasa yang enak. Disebut-sebut tahun 1980 pemerintah Brazil sempat melarang pemancingan ikan arapaima untuk mempertahankan habitatnya.
Pada tahun 2006 para pebisnis Peru mulai membudidayakan ikan arapaima. Bahkan pada tahun 2011, ikan ini muncul di beberapa menu restoran di Amerika Serikat.
Daging ikan Arapaima berwarna putih dan memiliki tekstur lembut. Ikan Arapaima juga tidak berduri dan tidak mengeluarkan bau sama sekali. Selain itu, ikan Arapaima mengandung kolagen yang tinggi sehingga saat dimasak, daging ikan Arapaima menghasilkan tekstur renyah di bagian luarnya.
Baca juga: Ternyata Ikan Arapaima Telah Dibudidayakan Di Lokasi Ini Sebelum Dilepas Ke Sungai Brantas!
Daging Ikan Arapaima dapat dijadikan steak karena dagingnya tebal. Menu lain yang cocok untuk ikan ini adalah fish and chips. Fillet ikan arapaima dilapisi adonan tepung lalu digoreng.
(jjn)