Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Konsumsi Berbagai Jenis Makanan Ini Bantu Turunkan Berat Badan Lho!
22 Juli 2018 16:00 | 3214 hits

DREAMERS.ID - Saat memiliki rencana untuk menurunkan berat badan, seseorang biasanya langsung mengarah ke sesuatu hal atau kegiatan yang bisa membakar lemak seperti berolahraga atau mengurangi porsi makan. Namun tanpa disadari, ada beberapa makanan yang dapat membantu kita untuk menurunkan berat badan.

Makanan-makanan ini memiliki kandungan kalori yang rendah namun kaya serat. Sehingga berat badan bisa turun namun perut tetap merasa kenyang. Selain itu, makanan ini juga dapat meningkatkan laju metabolisme yang membuat pembakaran kalori lebih cepat dalam tubuh. Berikut adalah beberapa diantaranya.

1. Pir

Buah yang satu ini memiliki kandungna 6 gram serat yang larut dalam air, yang membantu menurunkan tingkat kolesterol dan membantu penurunan berat badan. selain itu, buah pir juga mengandung sekitar 100 kalori, lebih sedikit dari jumlah kalori pada sebagian besar buah-buahan lainnnya.

2. Kubis

Kubis atau kol jenis Brussel kaya akan protein dan rendah kalori. Kubis ini hanya mengandung serat yang padat dan jumlah kalori per porsinya hanya 65, sehingga sangat baik untuk membantu menurunkan berat badan.

3. Yogurt rendah lemak

Produk susu atau yogurt rendah lemak juga bisa membantu dalam menurunkan berat badan berlebih. Bakteri baik yang terkandung di dalamnya dapat menurunkan berat badan dengan mudah, namun sering diabaikan oleh sebagian orang. Selain itu, yogurt juga kaya protein yang dapat meningkatkan metabolisme dan membantu tubuh membakar kalori lebih cepat.

Baca juga: Latihan Fisik Para Artis Korea yang Bisa Kamu Tiru untuk Tetap Bugar

4. Nasi merah dan gandum utuh

Sebuah penelitian telah menunjukkan bahwa meras merah dapat membantu mengurangi berat badan, karena rendah karbohidrat dan tingginya serat. Serat dalam biji-bijian seperti gandum dan beras merah ini mampu membuat kenyang sehingga dapat menghindarkan kita dari makan berlebihan.

5. Labu

Labu memiliki kalori yang rendah namun nutrisinya sangat tinggi. Labu juga kaya serat dan dapat membantu menurunkan berat badan. Mengkonsumsi labu bisa membuat perut kenyang dalam waktu yang lama dan labu juga kaya akan beta-karoten.

6. Apel

Apel merupakan salah satu buah yang juga dapat membantu menurunkan berat badan dengan baik. Setelah mengkonsumsi buah apel, perut akan terasa kenyang dan menjaga kita dari rasa ingin makan makanan tidak sehat lainnya. Selain itu, apel juga meningkatkan metabolisme dan pencernaan.

7. Kayu manis

Jangan abaikan fungsi dari rempah-rempah satu ini. Diam-diam, kayu manis juga bisa membantumu menurunkan berat badan lho. Kamu bisa mencampurkannya dalam teh atau madu. Pastikan untuk mengkonsumsi kayu manis setiap hari jika ingin berat badan turun lebih cepat.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio