Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Khas Bulan Puasa, Kurma Ternyata Juga Punya Manfaat Tepis Masalah Rambut
15 Mei 2018 21:05 | 9101 hits

DREAMERS.ID - Buah manis yang identik dengan tanah Arab, kurma tak hanya sedap disantap namun juga memiliki efek menyehatkan untuk tubuh, terutama rambut. Khususnya untuk wanita, masalah yang terjadi pada rambut sering datang dan tentu menggangu aktivitas. Nah, masalah tersebut bisa dituntaskan dengan buah kurma.

Melansir Boldsky via Sindo News, masalah rambut rontok hingga tipis bisa diatasi dengan buah favorit Nabi Muhammad ini. Tapi bukan dengan cara dimakan, yuk simak cara seperti apa yang bisa dilakukan oleh kurma untuk rambutmu.

Rambut Rontok
Rambut rontok umumnya disebabkan oleh kurangnya vitamin yang membuatnya lemas. Kandungan zat besi yang kaya pada kurma dipercaya bisa membantu peningkatan pertumbuhan rambut. Caranya, haluskan daging kurma hingga menjadi bentuk pasta dan oleskan pada akar rambut. Diamkan selama 10 menit sebelum dibersihkan dengan air.

Baca juga: Kereta Wisata Lebaran Ludes Terjual, Ke Mana Sebenarnya Destinasi Favorit Masyarakat?

Rambut Panjang dan Tebal
Coba pijat kepala dan rambut dengna minyak kurma yang kini telah banyak dijual. Minyak kurma yang mengandung nutrisi serta vitamin bisa membantu rambut tumbuh dengna panjang dan tebal. Minyak kurma juga bisa mencegah penuaan dini pada rambut alias uban, lho!

Kulit Kepala Iritasi
Kulit kepala yang iritasi juga sering terjadi pada wanita, terutama yang memakai jilbab. Lakukan cara alami dengan kurma untuk menenangkan kulit kepala sekaligus menyembuhkan iritasi. Resepnya, haluskan beebrapa daging kurma hingga jadi pasta dan campurkan dengan 8 sendok makan mayones.

Oleskan masker tersebut pada kulit kepala dan tunggu selama 20 menit. Bilas hingga bersih dengan air dingin agar pori-pori kulit kepala kembali menutup. Selamat mencoba, Dreamers!

(rei/Hijabkeren.com)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio