Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Mnet Ungkap Rincian Gaji Fantastis Bagi Para Kontestan Program Survival 'Produce 48'
18 April 2018 15:00 | 1762 hits

DREAMERS.ID - Mnet semakin bersiap untuk meluncurkan program survival barunya. Jelang penayangan berbagai detil tentang ‘Produce 48’, kali ini mereka mengungkapkan berapa jumlah pendapatan yang akan diraih oleh setiap kontestannya per episode.

Dilansir dari laman outlet media lokal Korea Selatan, Naver (18//04), tim produksi membeberkan kepada Xportnews bahwa setiap kontestan akan menerima bayaran 1,2 juta rupiah per episode. Sementara jika mereka merilis lagu, Mnet akan membayarnya cukup fantastis yaitu 12 juta per lagu.

Baca juga: 7 Kontestan Produce 48 yang Akhirnya Debut Tahun Ini

Tim produksi menekankan bahwa kontestan akan dibayar secara adil. Jumlah tersebut sangatlah fantastis jika dibandingkan dengan dua musim program survival ‘Produce’ sebelumnya. Di musim pertama dan kedua, Mnet tidak membayar kontestan per episode tetapi berbagi hasil dari perilisan lagu-lagu yang dirilis selama kompetisi.

Seperti yang sudah ramai diperbincangkan sebelumnya, total ada 96 kontestan dari Jepang dan Korea yang akan berkompetisi di ‘Produce 48’ kali ini, di mana kontestan final akan debut dalam sebuah grup dan melakukan promosi di dua negara tersebut selama 2,5 tahun.

‘Produce 48’ akan mulai tayang pada Juni mendatang. Tim produksi sudah menunjuk Hongki FT Island, Soyou eks SISTAR, dan rapper Cheetah sebagai pelatih vokal. Sementara Bae Yoon Jeong, May J Lee dari 1MILLION Dance Studio, dan koreografer Choi Young Joon sebagai pelatih tarinya.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
21 November 2024 15:30
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio