Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Momen Nekat Perwakilan Korea Selatan Minta Kim Jong Un Berhenti Merokok
13 April 2018 14:24 | 2490 hits

DREAMERS.ID - Miliaran pria di dunia dari berbagai kalangan tercatat sebagai perokok aktif, baik orang biasa hingga pejabat pemerintahan, termasuk orang nomor satu di Korea Utara, Kim Jong Un. Dalam sebuah jamuan makan, perwakilan Korea Selatan dengan berani menyarankannya untuk berhenti.

Momen langka itu terjadi ketika Kim Jong Un mengadakan pertemuan dengan Pimpinan dari Dewan Keamanan Nasional Korea Selatan, Chung Eui Yong, di Pyongyang. Dilaporkan oleh outlet berita lokal, Asahi Shimbun, Chung menyarankan agar Kim menghentikan kebiasaan buruk merokok.

Baca juga: Momen Bromance Putin-Kim Jong Un Di Limousin ‘Benteng Berjalan’, Ternyata Hadiah Spesial?

“Bagaimana jika berhenti merokok? Itu buruk bagi kesehatanmu,” ujar Chung. Pernyataan itu sempat membuat Kim Yong Chol, Kepala United Front Department Korea Utara, yang juga berada di ruangan itu terdiam membeku. Pasalnya, apapun nasihat yang diberikan kepada pemimpin tertinggi dianggap penghujatan di Korea Utara.

Di sisi lain, Ri Sol Ju, istri dari Kim Jong Un, justru terlihat senang sambil bertepuk tangan karena akhirnya ada yang mendukung agar sang suami berhenti merokok, “Saya selalu memintanya untuk berhenti merokok, tapi dia tidak pernah mendengarkanku,” ucap ibu negara.

Kim Jong Un sendiri dikabarkan selalu merokok dimanapun ia berada, dan sering memberi perintah kepada pejabat dengan menyalakan rokok di tangannya. Dia bahkan merokok di dalam ruangan bahkan ketika sedang berada di rumah sakit, sekolah, dan taman kanak-kanak. Asbak untuk ampas rokok pun sudah tersedia dimanapun ia duduk.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio