DREAMERS.ID - Setelah fenomena lip tattoo merek kosmetik Korea, kali ini negara yang terkenal dengan standar kecantikannya yang tinggi tersebut memperkenalkan satu produk yang aneh namun ajaib. Produk yang akan Hijabkeren.com ulas kali ini datang dari brand RiRe dengan nama RiRe Lip Powder.
Dari namanya saja, lip powder sudah terdengar aneh bukan? Pewarna bibir ini diklaim memiliki tekstur bubuk layaknya bedak tabur. Pasti kamu langsung berfikir, apakah bisa sebuah bubuk menempel di bibir dengan sempurna? Daripada pensaran, yuk baca ulasan selengkapnya.
Packaging:
Produk ini berukuran kecil menyerupai obat tetes mata. Dengan sentuhan warna merah dan hitam, di bagian tengah depan box kardus terdapat cetakan berlubang berbentuk tabung untuk melihat warna dari lip powder beserta logo brand.
Setelah kemasan dibuka, botol kecil RiRe Lip Powder terbuat dari plastik menyerupai kaca dengan tutup meruncing bewarna hitam. Karena produk terlalu kecil ukurannya, sebaiknya disimpan di tempat yang secure agar tidak terselip.
Aplikatornya sendiri menempel langsung bersama tutupnya. Namun sangat disayangkan, ukuran gagang aplikator yang terlalu pendek menyulitkan sang pemakai saat pengaplikasian lip powder. Dari dalam botol, terdapat penyangga dengan lubang kecil ditengah untuk memudahkan aplikator mengambil produk agar tidak berantakan.
Shade & Texture:
Pewarna bibir bertekstur bubuk ini menawarkan 4 varian shade berbeda yaitu Orange Pop (oranye), Hot Plum (ungu), Sugar Rose (merah mudah), dan Fashion Red (merah).
Baca juga: Simple nan Stylish, Ikuti Tren Hijami Ala Selebriti Indonesia Yuk
Beralih ke tekstur, sesuai namanya produk ini memiliki tekstur bubuk seperti bedak tabur. Namun, saat dibaurkan ke bibir menggunakan aplikator atau jari, konsistensinya berubah menjadi creamy. Sangat unik bukan?Keempat warna tersebut pun sangat pigmented. Lewat sekali ulas sudah bisa menutupi seluruh area bibir. Disarankan untuk tidak mengulaskan berlapis-lapis karena akan membuat produk menggumpal di bibir setelah beberapa jam pemakaian.
Performa:
Tak disangka, produk ini ternyata sangat moisturize dan ringan saat dipakai, seperti tidak menggunakan pewarna bibir apapun. Untuk ketahannya, hampir sama dengan lip tint pada umumnya yang harus diaplikasikan berulang-ulang kali. Jangan berharap kalau lip powder ini akan smudge-proof atau kiss-proof lantaran sehabis minum ataupun makan, warnanya mudah transfer ke wadah lain.
Karena bertekstur bubuk, RiRe lip powder sebaiknya diletakkan di tempat sejuk karena akan mudah melelh jika terkena panas. Secara keseluruhan, lip powder unik ini bisa kamu coba untuk tampilan bibir natural sehari-hari.
Kesimpulan:
(+) Unik.
(+) Hasil natural di bibir.
(-) Tidak tahan lama dan transfer.
(-) Kemasan terlalu kecil sehingga mudah hilang/terselip.
(-) Karena teksturnya bubuk, saat pengaplikasian bisa berantakan
Bagaimana Hikers? apakah kamu ingin mencoba produk lip powder yang bisa berubah konsistensi menjadi creamy setelah diaplikasikan ke bibir ini?^^
(ysm)