Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Ramai Disebut Plagiat Penyanyi Rusia, Pihak Momoland Angkat Bicara
26 Januari 2018 11:05 | 2587 hits

DREAMERS.ID - Lagu berjudul ‘Bboom Bboom’ milik girl group Momoland memang tengah menjadi hits di kalangan penikmat musik K-Pop. Iramanya serta lirik yang mudah diingat pun menjadi daya tarik dari lagu ini.

Sayangnya, di tengah popularitas mereka, Momoland justru tersandung kasus plagiat dari lagu hits mereka tersebut. Hal tersebut bermula ketika girl group asal Rusia, SEREBO mengunggah postingan di akun Instagram mereka yang menyebutkan jika Momoland telah melakukan plagiat terhadap salah satu mereka berjudul ‘Mi Mi Mi’.

Menanggapi kontroversi ini, Shinsandong Tiger selaku produser pun angkat bicara, “Intronya memang mungkin terdengar mirip disebabkan karena kesamaan genre dan riff gitarnya. Namun melodi dan chord nya sama sekali berbeda dari lagu yang disebutkan,” ujar Shinsandong, dikutip dari Soompi.

Baca juga: MOMOLAND Umumkan Bubar Setelah 6 Tahun

Ia kemudian menambahkan jika pada umumnya, orang memang ada kemungkinan menganggap lagu ‘Bboom Bboom’ itu terdengar mirip karena suara bass tersebut biasanya ada pada lagu retro house ataupun swing elektro, serta chord 4 stanza.

Sementara itu, terlepas dari kontroversi, lagu ‘Bboom Bboom’ memang tengah menjadi candu di kalangan penikmat musik K-Pop. Lagu ini pun telah berhasil mengantarkan girl group Momoland mendapatkan peringkat pertama di program musik.

Berikut adalah video dari lagu 'Mi Mi Mi' dan 'Bboom Bboom'. Bagaimana menurut kalian?

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio