Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Kwon Hyun Bin JBJ Ungkap Alasan Dapat Dikenal Sering Menangis di 'Produce 101: Season 2'
29 Desember 2017 15:43 | 2841 hits

DREAMERS.ID - Member boy group JBJ memang mulai dikenal sejak menjadi peserta dalam program survival ‘Produce 101: Season 2’. Namun, tak hanya karena bakat maupun visualnya, ternyata ada salah satu member dari grup yang ini juga dikenal karena kebiasaan uniknya selama menjalani kompetisi tersebut.

Ialah Kwon Hyun Bin yang dikenal karena kebiasaannya yang mudah menangis saat mengikuti kompetisi milik Mnet tersebut. Ternyata, belum lama ini ia membocorkan alasannya saat menjadi bintang tamu dalam acara ‘Radio Star’ yang tayang pada Rabu (27/12).


Image source: MBC

Baca juga: Kwon Hyun Bin dan Song Ji Woo Dikonfirmasi Main Drama Komedi Romantis

Kala itu, MC Cha Tae Hyun bertanya kepada Kwon Hyun Bin, “Apakah benar kamu menjadi terkenal saat ‘Produce 101’ karena menangis setiap hari?” Ia pun menjawab, “Aku menangis karena lagunya sangat sedih, aku menangis karena aku sedih saat makan.”

Kemudian ia menambahkan hal lucu yang terjadi pada saat syuting ‘Produce 101’, “Aku sadar kalau kita melihat ke arah kamera dalam waktu yang lama, kita akan sering muncul di TV. Aku pernah sekali melihat ke arah kamera selama 5 menit tanpa berkedip, dan kontak lensaku terjatuh.”

Sementara itu, Kwon Hyun Bin bersama grupnya, JBJ telah sukses melakukan debut dengan merilis mini album bertajuk ‘Fantasy’. Selain Kwon Hyunbin, grup project ini juga digawangi oleh Taehyun, Kenta, Sanggyun, Longguo, dan Donghan, yang mana diantaranya sudah memiliki grup sendiri.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio