Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Penggemar NU'EST di Korea Kirimkan Ratusan Album Gratis Untuk Penggemar di Indonesia, Alasannya?
23 November 2017 05:32 | 2454 hits

DREAMERS.ID - Popularitas boy group NU’EST saat ini memang cukup membanggakan. Sayangnya, di tengah popularitas mereka khususnya untuk sub grup mereka, NU’EST W justru muncul sebuah berita kurang menyenangkan dari tanah air.

Dilaporkan banyak penggemar NU’EST yang dikenal dengan nama L.O.Λ.E di Indonesia mengalami penipuan saat membeli album idolanya tersebut senilai 50 Juta Rupiah. Hal ini tentu membuat sedih dan kecewa khususnya para pengurus yang melakukan pemesanan untuk album tersebut.

Baca juga: Ren eks NU’EST Siap Debut Solo Bulan Depan

Mereka kebingungan bagaimana cara untuk mengganti uang ratusan penggemar yang telah memesan album. Ternyata, hal tersebut sampai ke telinga penggemar NU’EST lainnya di Korea Selatan. Hingga seorang perwakilan L.O.Λ.E di Korea. Penggemar itu mengatakan bahwa mereka akan mengirimkan 300 keping album secara gratis kepada para penggemar Indonesia yang sudah tertipu.


Image source: allkpop

Meski pada mulanya penggemar di Indonesia sempat tidak percaya, namun pada hari Selasa (21/11) dilaporkan kiriman album tersebut yang berjumlah sekitar 8 dus album lengkap dengan photocard dan poster sudah sampai di Indonesia, seperti dilansir Allkpop.

Melihat kebaikan dari para penggemar NU’EST W di Korea, membuat para penggemar Indonesia mengucapkan banyak berterimakasih dan merasa bersyukur. Netizen juga memberikan banyak pujian atas sikap terpuji para penggemar NU’EST W ini. 

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio