Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Tiga Tahun Pacaran, Lee Min Ho dan Suzy Dikabarkan Putus!
16 November 2017 12:05 | 5152 hits

DREAMERS.ID - Belum lama ini pasangan aktor-penyanyi, Joo Won dan BoA baru saja dikonfirmasi putus. Kini, ada satu lagi pasangan selebriti Korea yang membuat publik terkejut karena dikabarkan menyudahi jalinan asmara mereka.

Pada Kamis (16/11), outlet berita lokal Korea Selatan, Ilgan Sports melaporkan bahwa ada orang dalam industri hiburan (insider) yang membocorkan bahwa Lee Min Ho dan Suzy sudah putus. Kandasnya hubungan mereka kabarnya dikarenakan alasan pribadi.

Baca juga: Lee Min Ho Sebut 'When the Stars Gossip' Drama Romansa 'Act of Service'

“Lee Min Ho dan Suzy baru-baru ini putus. Alasannya personal, dan mereka memilih untuk berhubungan baik sebagai teman,” ujar insider, mengutip laman Naver.

Sementara itu saat ditanya soal kabar tersebut, baik JYP Entertainment atau MYM Entertainment selaku agensi yang menaungi keduanya kompak belum bisa memberikan pernyataan resmi atau pun membenarkannya, “Kami akan memastikannya dahulu,” ujar perwakilan masing-masing agensi.

Kabar ini tentu mengejutkan banyak orang, khususnya penggemar yang sudah begitu mendukung hubungan mereka. Apalagi Lee Min Ho dan Suzy sudah cukup lama menjalin kasih, yakni selama hampir 3 tahun. Hubungan mereka pertama kali dipublikasikan pada Maret 2015 lalu, usai tertangkap berkencan di Eropa

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio