Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Lee Seung Gi Akhirnya Resmi Selesai Wajib Militer!
31 Oktober 2017 11:00 | 3088 hits

DREAMERS.ID - Setelah menjalani pengabdian kepada negara kelahirannya selama dua tahun, akhirnya aktor tampan satu ini resmi bebas tugas. Yap, Lee Seung Gi yang sangat dinantikan penggemarnya telah menyelesaikan wajib militernya hari ini (31/10).

Pada Selasa (31/10) pagi, Lee Seung Gi terlihat keluar dengan senyum bahagianya dari markas militer di wilayah Jeungpyeong, Provinsi Chungcheong Utara. Tercatat sebanyak 400 penggemar sudah menantikan kedatangan aktor tampan tersebut lengkap dengan banner penyambutan.


Aktor drama ‘You’re All Surrounded’ ini pun menyapa penggemarnya sekaligus melakukan sesi tanya jawab singkat dengan awak media. Ia mengutarakan rasa bersyukurnya bisa ditugaskan dalam pasukan khusus, “Awalnya aku terkejut ketika menerima lokasi penempatan. Aku sangat khawatir tapi semuanya sangat menyenangkan dan pengalaman yang tak terlupakan”.

Baca juga: Lee Seung Gi Donasi 22 Miliar ke Rumah Sakit Anak Bersama Sang Putri

“Aku merasa belajar bagaimana caranya menemukan kebahagiaan bahkan di waktu yang sangat-sangat menderita. Waktuku sebagai tentara akan selalu menjadi yang paling berharga untuk diriku,” tambahnya.

Cukup lama menjalani kesehariannya sebagai tentara membuat mantan kekasih YoonA SNSD ini belum bisa percaya kalau dirinya sudah bebas tugas, “Sejak aku menerima pemberitahuan selesai wamil, lalu statusku berubah jadi pasukan cadangan, sampai detik ini, masih belum terasa nyata. Aku pikir baru akan terasa nyata begitu aku sampai rumah dan bertemu orangtuaku”.

Seperti yang diketahui, Lee Seung Gi sendiri memulai wajib militernya pada 1 Februari 2016, kemudian bertugas selama 21 bulan sebagai tentara aktif. Welcome back, Lee Seung Gi oppa!

(mth/Image source: Ilgan Sports/Xportsnews)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio