Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Kreatifnya, Kini Muncul Pempek dengan Kreasi Bentuk Unik
19 Oktober 2017 15:00 | 3930 hits

DREAMERS.ID - Pempek memang telah jadi salah satu makanan populer dan digemari banyak orang karena rasanya yang gurih. Seperti kita ketahui, pempek yang umum dijual berbentuk kapal selam, lenjer, hingga bulat. Namun, seiiring dengan perkembangan zaman, ternyata pempek pun telah ikut terkena dampak inovasi hingga muncul berbagai bentuk unik dari makanan ini.

Seperti bentuk karakter kartun hingga aneka bentuk bunga ini. Melansir Detik, melalu ide dan tangan kreatif dua bersaudara Eka dan Puji, pempek sebagai makanan khas Kota Palembang ini ternyata bisa dibentuk menjadi beberapa tokoh kartun yang sangat diminati anak-anak. Bahkan, warnanya bukan hanya putih tetapi warna-warni.


Image source: Detik

"Idenya itu sekitar satu bulan yang lalu, saya lihat kue ulang tahun itu kan semua manis, kemudian coba yang baru menggunakan pempek, awalnya coba buat karakter ikan nemo yang dikemas untuk ulang tahun dan akhirnya berhasil memikat masyarakat. Sekarang juga mulai membuat berbentuk bunga dan buah-buahan sesuai pesanan," terang Eka.


Image source: Detik

Untuk bahan baku pembuatan, Eka mengaku tidak berbeda jauh dengan pempek pada umumnya, yaitu adonan ikan tenggiri dan tepung kanji. Hanya saja ia menggunakan pewarna makanan untuk membuat pempek karakter agar lebih menarik. Selain pewarna makanan, Eka juga menggunakan berbagai warna buah untuk membuat tampilan pempek makin menarik.


Image source: Detik

"Untuk warna dan karakter itu kita buat sesuai pesanan pelanggan agar kualitas pempek tetap terjaga, biasanya satu hari sebelumnya harus sudah pesan. Karakter kartun itu biasanya anak-anak yang tidak suka pempek jadi suka, kalau bentuk bunga banyak dipesan oleh anak muda untuk acara ulang tahun pasangannya," sambungnya.

Untuk menjaga kualitas pempek dan bahan pewarna alami, wanita 28 tahun ini mengaku memproduksinya apabila telah ada pesanan dari pelanggan. Harganya pun cukup murah, untuk satu karakter dibandrol mulai dari harga Rp 100.000 tergantung ukuran dan tingkat kesulitan. 

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio