DREAMERS.ID - Setelah kurang lebih setahun, akhirnya Seventeen kembali menyambangi Indonesia untuk menyapa para penggemarnya lewat sebuah konser tunggal bertajuk ‘Diamond Edge 2017 SEVENTEEN 1st World Tour in Jakarta’ pada Sabtu (24/9).
Berlokasi di Hall 3A Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, ketiga belas member Seventeen memberikan berbagai penampilan terbaik mereka kepada para penggemar. Konser yang dipromotori Mecimapro ini sekitar pukul 18.30 WIB dan langsung disambut teriakan penggemar saat lampu ruangan mulai dimatikan.
Tampil dengan setelan jas warna warni, Seventeen membuka konser dengan salah satu lagu hits mereka, ‘Pretty U’. Suasana pun makin memanaskan setelah mereka melanjutkan penampilan dengan menampilkan lagu ‘Beautiful’ dan ‘Adore U’ sebelum akhirnya menyapa para penggemar sambil memperkenal diri dengan mengucapkan sepotong kalimat berbahasa Indonesia.
Baca juga: SEVENTEEN BSS Umumkan Comeback Januari dengan Single Album ke-2 'TELEPARTY'
"Apa kabar? Kami akan beri sambutan dulu ya. Jakarta suasananya benar-benar panas ya," kata S.Coups. Meski senang dapat melihat para penggemarnya dari dekat, namun Seungkwan sempat meminta fans untuk tetap menjaga keamanannya dengan mundur satu langkah.Selain penampilan dalam formasi full member, Seventeen juga sempat memanjakan para Carat dengan kejutan spesial stage. Special stage ini dibawakan dari masing-masing unit. Seperti Vocal Unit yang membawakan lagu 'We Gonna Make It Shine' dan 'Don't Listen'. Lalu, Hip-hop unit yang membawakan 'Un Haeng Il Chi' dan 'Check In'. Dan, Performance Unit membawakan lagu 'OMG' dan 'Highlight'.
Di sela-sela penampilan, para member juga tak lupa berinteraksi dengan para penggemar. Seperti, saat mereka membawa kamera ke atas panggung dan menggoda fans untuk berfoto bersama. Atau, saat para member melakukan battle dance hingga menampilkan aksi sexy dance yang disambut histeris penggemar.
Konser yang kurang lebih dua jam tersebut ditutup apik dengan penampilan Seventeen saat membawakan lagu ‘Shining Diamond’ dan ‘Healing’ sebagai lagu encore. Sebelum berpisah, tak lupa para member memberikan kesan-kesannya dapat sukses menggelar konser di Indonesia dan berjanji akan segera kembali lagi.
(nnd)