DREAMERS.ID - Momen ulang tahun memang kerap jadi saat untuk memberikan sebuah hadiah kepada seseorang. Tak hanya ke sesama teman, banyak pula penggemar yang memanfaatkan momen ulang tahun sang idola untuk memberikan hadiah-hadiah yang unik. Namun, nampaknya G-Dragon berhasil jadi salah satu idola yang beruntung untuk diberi hadiah unik tersebut.
Seperti diketahui, belum lama ini G-Dragon merayakan ulang tahunnya yang ke 29 tahun. Seakan sesuai dengan penampilan sang idola yang kerap nyentrik, sang penggemar pun memberikan hadiah yang terbilang tak biasa untuk pentolan boy group Big Bang ini.
Baca juga: G-Dragon Kejutkan Fans dengan Rilis Lagu Baru Hari Ini
Bukan lagi barang seperti tas, pakaian, ataupun peralatan elektronik, salah satu fanclub G-Dragon, ‘ONLYJINGYO’ diketahui menghadiahkan idolanya tersebut hak adopsi seekor singa yang ditanggulangi di bawah pengawasan WWF (World Wildlife Foundation).Melansir Koreaboo, tujuan dari fansite tersebut memberikan G-Dragon hak asuh seekor singa adalah karena zodiac dari idolanya tersebut merupakan Leo. Di samping itu, mereka juga lakukan hal tersebut demi menjaga lingkungan hidup. Fansite tersebut juga dikabarkan telah mengirimkan sertifikat adopsi kucing besar asal Kenya tersebut kepada YG Entertainment untuk diberikan langsung kepada G-Dragon.
Sementara itu, singa yang diberikan kepada G-Dragon tersebut saat ini berlokasi di Cagar Alam Nasional Maasai Mara, Kenya dan merupakan bagian dari kelompok singa Enesikiria Pride.
(nnd)