DREAMERS.ID - Maia Estianty baru aja mengungkap fakta sejarah keluarganya yang sangat menarik perhatian. Melalui sebuah postingan Instagram, ibunda Ahmad Al Ghazali ini mengungkapkan bahwa dirinya adalah cucu dari istri pertama Soekarno, yakni Presiden Indonesia yang pertama.
Seperti yang dilansir dari Liputan6, selama ini mantan istri Ahmad Dhani tersebut merupakan cicit pahlawan nasional Haji Oemar Said (HOS) Tjokroaminoto. HOS Tjokroaminoto sendiri diketahui memiliki putri bernama Siti Oetari Tjokroaminoto. Dari pernyataan Maia, Siti Oetari Tjokroaminoto lah yang merupakan neneknya.
Image
Baca juga: Ahmad Dhani Ngaku Tak Menyesal Cerai dengan Maia Estianty
"My grandmother, Oetari Tjokroaminoto, was the first wife of the first president of Republic Indonesia, Soekarno.... Nenek saya ini, Oetari Tjokroaminoto adalah istri pertama Presiden RI yg pertama, Soekarno. #maiaestianty #diarymaia #soekarno #istrisoekarno," tulis Maia di caption fotonya.Kisah di masa lalu pun terungkap, yang mana Siti Oetari Tjokroaminoto memiliki hubungan dengan Seokarno yang lantas kemudian berlabuh di pelaminan. Siti Oetari Tjokroaminoto menikah siri dengan Soekarno pada 1921. Pernikahan itu juga sekaligus menasbihkan Siti Oetari Tjokroaminoto sebagai istri pertama sang proklamator.
Netizen pun membajiri postingan Maia dengan sejumlah komentar pujian atas latar belakang keluarganya tersebut. Salah satunya mengatakan, “Terlepas dari keturunan siapaun tetep bangga dan support bunda @maiaestiantyreal wanita tangguh elegant dan smart apalagi ada sejarahnya dari turunannya yang ikut berperan orang no.1 di indonesia”
(tys)