DREAMERS.ID - Kekompakkan yang ditunjukkan girl group Black Pink memang sudah tak perlu diragukan lagi. Baik di atas panggung maupun saat di belakang panggung, keempat artis asuhan YG Entertainment ini memang selalu terlihat akur bak sebuah keluarga. Namun, siapa sangka jika kedekatan dari dua membernya yaitu Jennie dan Jisoo justru dari hal yang terbilang memalukan.
Belum lama ini Black Pink diketahui digaet sebagai bintang tamu di variety show ‘Knowing Brother’ yang tayang pada Sabtu (5/8). Dalam kesempatan tersebut, Jennie ternyata membongkar rahasianya dapat langsung dekat dengan Jisoo.
Baca juga: Deretan Aksesoris Anti Mainstream yang Dipakai Para Idola K-Pop
Jika kebanyakan orang akan dekat karena sebuah hal yang disukai, maka berbeda dengan pelantun ‘Playing With Fire’ ini. Jennie mengungkapkan jika ia dan Jisoo baru kenal selama 3 hari namun telah pergi ke pemandian itu bersama, seperti dilansir Koreaboo.Meski terhitung baru, namun momen mandi bersama itu justru membuat mereka jadi saling mengerti satu sama lain. Mereka juga saling membagi cerita tentang mimpi dan aspirasi saat berada di ruang sauna, "Kami bahkan saling mengatakan hal-hal seperti, 'Kau pasti akan berhasil. Kau akan mendominasi panggung’,” ujar Jennie.
Sementara itu, saat Lisa dan Rose ditanya apakah mereka pernah melakukan hal yang sama, keduanya menjawab tidak karena terlalu malu. "Aku masih malu melakukannya karena aku tumbuh dewasa di luar negeri," kata Rose.
(nnd)