Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Mau Punya Tubuh Bugar A la Selena Gomez? Ini Camilan Rahasianya!
03 Agustus 2017 13:44 | 2182 hits

DREAMERS.ID - Selena Gomez diketahui adalah salah satu seleb yang dikenal dengan parasnya yang cantik dan badannya yang bagus dan meski memiliki banyak jadwal. Ternyata, disamping rajin melakukan olahraga, mantan kekasih dari Justin Bieber ini juga kerap menjaga pola makannya agar kebugaran tubuhnya tetap terjaga.

Melansir Popsugar, untuk tetap memiliki badan bagus dan kulit yang kencang, Selena Gomez memperlakukan dirinya dengan baik namun dengan cara yang terbilang sederhana. Sebelum memulai harinya yang penuh dengan kesibukan, penyanyi cantik ini selalu makan sepotong jahe ataupun meminum air jahe.


Image source: vogue

Baca juga: Ngaku Single, Selena Gomez dan Drew Taggart Berpegangan Tangan di New York

Menurut Selena, jahe mampu membunuh segala sesuatu yang buruk dalam tubuh. Saat sedang menjalani tur, ia juga tidak pernah lupa untuk membawa cukup air dan acar sebagai camilan. Dalam sebuah wawancara, pelatih Selena, Amy Rosoff Davis, mengaku bahwa secara perlahan ia telah berhasil mengalihkan makanan Selena dari makanan cepat saji ke makanan bernutrsi.


Image source: gettingimages

"Selena menyukai Tex-Mex dan makanan cepat saji yang biasanya langsung tidak saya perbolehkan. Jika ada makanan cepat saji di dekat Selena, saya akan langsung membuang dan memberikannya wortel dan hummus," ungkap Amy.

Walau begitu, Selena pun tak terlalu membatasi camilan karena sesekali ia juga tetap menyantap snack favoritnya yaitu Cheetos pedas dan cokelat jadi makanan pokoknya. Selena suka sesekali memanjakan diri dengan memakan ayam goreng.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio