Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Bukan karena Android dan iOS, Inikah Penyebab Windows Phone 'Tewas'?
31 Juli 2017 15:00 | 2060 hits

DREAMERS.ID - Jika mengingat nama besar Microsoft dan perannya di dunia teknologi, kita mungkin tak ragu dengan sistem operasi Windows Phone. Tapi nyatanya OS mobile buatan Microsoft tersebut tak berhasil memikat hati pengguna smartphone meski pernah menggaet Nokia.

Windows Phone masih kalah jauh jika dibandingkan dengan Android maupun iOS. Microsoft sendiri bahkan terkesan menyerah dengan sistem operasi tersebut dengan mematikan update atau pembaruan pada Windows Phone 8.1.

Menurut mantan eksekutif Apple yang pernah menjadi penasihat Nokia, Jean Lous Gassee, ia menilai bukan Android yang membuat Windows Phone 'tewas'. Melainkan faktor dari Microsoft sendiri selaku pengembangnya.

Baca juga: Sudah Diterapkan Microsoft, Bekerja 4 Hari Dalam Seminggu Dapat Tingkatkan Produktivitas, Benarkah?

Pertama, Microsoft tidak mau menggratiskan Windows Phone seperti yang langsung dilakukan Google terhadap Android. Padahal jika itu dilakukan, mungkin saja Windows Phone punya peluang lebih tinggi di pasar.

Kemudian kedua, Jena menilai jika Microsoft memang tidak pernah fokus di pasar smartphone dan selalu mengutamakan pasar PC yang membesarkan namanya. Maka Windows Phone seakan jalan di tempat. "Dalam waktu lama, strategi ortodok Microsoft adalah menempatkan PC sebagai pusat. Smartphone dan tablet hanyalah semacam pendamping," mengutip Detik, Senin (31/7/2017).

Tapi bukan berarti Microsoft benar-benar berpaling dari pasar smartphone. Ada kabar mereka akan melakukan reboot Windows Phone dan memperkenalkannya pada tahun 2018 mendatang.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio