Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
WhatsApp Siapkan Fitur untuk Tonton Video YouTube di Chatroom
19 Juli 2017 16:10 | 1701 hits

DREAMERS.ID - Layanan pesan instan WhatsApp dikabarkan tengah menyiapkan fituur baru yang memungkinkan penggunanya menonton video YouTube selama menggunakan aplikasi. Artinya, saat teman membagikan link video YouTube, pengguna tak perlu keluar chatroom WhatsApp untuk menontonnya.

Cara tersebut dianggap lebih ideal untuk menyaksikan video YouTube sambil mengobrol. Karena pengguna tidak perlu bolak-balik antara dua aplikasi untuk menonton sekaligus membalas obrolan. Fitur ini mirip dengan fungsi split-screen untuk menikmati dua aplikasi dalam satu layar.

Namun laman Independent melaporkan jika fitur baru yang disiapkan WhatsApp ini akan bekerja lebih baik dibanding split-screen. Menurut WABetaInfo, ini adalah fitur tersembunyi di versi terbaru WhatsApp untuk iOS, yang akan diaktifkan secara resmi saat sudah siap.

Baca juga: Inilah Daftar Ponsel yang Tidak Bisa Gunakan WhatsApp di Tahun 2021

Setelah resmi dirilis nanti, pengguna akan dapat melihat video YouTube dalam mode picture-in-picture di kolom chat WhatsApp. Jendela yang menampilkan video itu pun bisa digeser dan dipindah sesuka hati pengguna, tanpa harus menghentikan pemutaran video. Pengguna juga bisa memperbesar atau menampilkannya dalam posisi full screen, jika menginginkannya.

WABetaInfo menambahkan jika fitur ini mungkin hanya bisa dinikmati oleh beberapa perangkat mobile Apple, seperti iPhone 7, iPhone 7 Plus, iPhone 6S, iPhone 6S Plus, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus karena layar yang besar adalah adalah faktor penting untuk fitur ini.

Sementara itu, belum ada kabar apakah nantinya fitur ini juga akan tersedia untuk pengguna WhatsApp di perangkat Android.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio