Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Helikopter Basarnas Jatuh Saat Berusaha Pantau Letusan Kawah Sileri
02 Juli 2017 19:57 | 1261 hits

DREAMERS.ID - Kawah Sileri di kawasan wisata Dieng meletus pada Minggu hari ini menyemburkan lumpur setinggi 200 meter dan sempat membuat panik warga serta pengunjung sekitar. Meski dikonfirmasi tak ada korban meninggal dunia, musibah justru terjadi dari tim pemantau dan evakuasi.

Melansir CNN, helikopter Basarnas jatuh di kawasan perbukitan Desa Canggal Bulu, Candiroto, Temanggung yang terbang dari Cilacap menuju Dieng. Helikopter trsebut didatangkan untuk membantu penanganan pascaletusan kawah Sileri.

Baca juga: Dieng Mendadak Punya 'Rasa' Luar Negeri, Capai Titik Rendah dan Lautan Salju!

"Mereka dari Cilacap untuk membantu mengatasi letusan kawah Sileri," kata Anggota Tagana Kabupaten Temanggung Ketut Wibisono.

Otoritas keamanan setempat memperkirakan akan ada letusan susulan sehingga mendatangkan helikopter untuk persiapan berbagai kemungkinan. Nahas, helikopter tersebut justru menabrak tebing di kawasan perbukitan Gunung Butak.

"Jumlah penumpang seluruhnya belum diketahui. Tapi dua di antaranya diketahui meninggal dunia," ujar Wibi.

(rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio