Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Viral Foto Perbedaan Jelas Langit Jakarta Sebelum dan Sesudah Lebaran
01 Juli 2017 10:00 | 2296 hits

DREAMERS.ID - Sebuah foto yang menampilkan langit Jakarta saat sebelum dan sesudah lebaran tengah jadi viral di dunia maya belakangan ini. Pasalnya, lewat foto tersebut netizen disuguhkan panorama perbedaan langit ibu kota yang tergambar jelas dengan kondisi langit cuaca yang begitu cerah pada saat Lebaran dan bertepatan banyak warga yang tengah mudik.

Melansir Detik, ada empat foto yang dijadikan satu dan diambil pada tanggal yang berbeda yakni pada 24 Juni (H-1 Lebaran), 25 Juni (saat Lebaran), 26 Juni (saat Lebaran) dan 27 Juni (H+1 Lebaran). Foto ini awalnya diunggah oleh akun Amadeus Pribowo melalui Facebook pada 27 Juni 2017. 


Image source: detik

"This is what happens to the sky of Jakarta before, during, and after Lebaran when most of the city's inhabitants are on vacation. (Ini apa yang terjadi di langit Jakarta sebelum, saat dan sesudah Lebaran ketika banyak penduduk tengah berlibur)," tulis Amadeus.

Baca juga: Jakarta Sudah Bukan Ibu Kota dan Alami Kekosongan Hukum Terkait Status Ibu Kota?

Dari postingan tersebut terlihat jelas perbedaan langit Jakarta meski dalam hitungan hari. Hal ini seolah membuktikan jika langit Jakarta dapat terlihat berwarna abu-abu kemungkinan karena polusi udara dan hal berbeda terlihat ketika banyak warganya libur atau bahkan mudik.

"Di hari H-1, saya yakin bahwa langit Jakarta terlihat abu-abu memang karena tingginya tingkat polusi udara hari itu. Udaranya sendiri sudah bau polusi. Namun ada beberapa kemungkinan juga selain polusi kendaraan, bisa pula dari polusi industri. Saya tidak bisa pastikan 100 persen. Pas Lebaran kan industri shut down. Mungkin ada pengaruhnya juga," kata Amadeus.

Sementara itu, Amadeus mengatakan jika foto perubahan langit Jakarta tersebut ia ambil menggunakan kamera dari handphone miliknya. Posisi ia memotret yakni dari balkon apartemennya yang berlokasi di daerah Jakarta Selatan.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio