Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Alami Cedera di Hotel, Rap Monster Tak Ikut Tampil Penuh di Konser Jepang BTS
01 Juli 2017 12:00 | 3614 hits

DREAMERS.ID - Sebuah insiden kecil baru saja menimpa pentolan BTS, Rap Monster yang menyebabkan dirinya tak bisa banyak tampil dalam gelaran konsernya di Sapporo, Jepang pada tanggal 1 dan 2 Juli. Hal ini disampaikan langsung oleh Big Hit Entertainment melalui akun Twitter resminya pada 30 Juni.

Big Hit mengatakan bahwa Rap Monster mengalami cedera pada jari kelingking kakinya setelah kakinya tak sengaja menendang ujung salah satu mebel yang ada di hotel. Cowok yang kerap disapa Rapmon ini pun segera dilarikan ke rumah sakit atas luka pada kukunya tersebut,

“Dia segera mendapat perawatan darurat di rumah sakit setempat, namun dia diberitahu oleh dokter bahwa dia harus menahan diri dari aktivitas yang akan menyebabkan rasa sakit atau tekanan karena kuku kakinya terangkat,” jelas agensi.

Baca juga: Beda Gestur, Kode Keras, Hingga Heboh Dugaan Wamil Jadi Perbincangan Hangat Sepekan Kemarin

Big Hit juga menegaskan bahwa selain kuku, kondisi sang leader secara keseluruhan baik-baik saja. Namun karena harus mengikuti saran dokter dan lukanya juga segera sembuh, Rap Monster  tidak akan berpartisipasi dulu dalam setiap penampilan menari di konser tersebut.

"Kami dengan tulus meminta maaf karena mengkhawatirkan semua penggemar yang telah menunggu konser BTS di Sapporo, dan kami akan melakukan yang terbaik untuk memastikan bahwa anggota BTS dapat menyelesaikan ‘Wings Tour’ mereka tanpa masalah,” tutup agensi.

Get well soon, Rap Monster!

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio