Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Lucu Tetapi 'Berbahaya', Pemerintah Cina Siap Perangi Kesalahan pada Terjemahan Inggris
24 Juni 2017 16:00 | 2244 hits

DREAMERS.ID - Sejumlah foto dari negara Cina yang menunjukkan hasil terjemahan bahasa Inggris yang salah pada tanda-tanda di tempat umum, menu restoran, dan bahkan hingga nama sebuah merek telah hebohkan dunia maya. Meski telihat lucu, namun kesalahan ini cukup berbahaya karena dapat merusak citra negara.

Rupanya foto-foto tersebut merupakan contoh dari sekian banyak kesalahan terhadap 'Chinglish' di negara tersebut, di mana pemerintah siap untuk memberantasnya dan berjanji untuk menghapus setiap terjemahan bahasa Inggris buruk yang ditemukan.

Misalnya ada tanda dengan terjemahan ‘Racist Park’ (Taman Rasis), seharusnya dalam bahasa Inggris, taman tersebut memiliki makna yang lebih baik, yaitu 'Park of Ethnic Minorities' (Taman untuk Suku Minoritas). Selain itu ada juga, merek sebuah restoran kopi Starbucks menjadi ‘Starf**cks’ karena menggunakan terjemahan 'Chinglish' yang salah.

Baca juga: Herannya Dokter Spesialis Soal Melonjaknya Pneumonia di Cina, Indonesia Perlu Waspada?

Meskipun 'Chinglish' ini sudah lama menjadi daya tarik yang lucu bagi turis, namun pemerintah Negeri Tirai Bambu ini menganggapnya serius karena khawatir akan merusak citra negara. Ahli bahasa Cina juga khawatir bahwa 'Chinglish' menyebabkan masalah sosial, dan menahan perkembangan masyarakat multibahasa.

Untuk itu, pemerintah menerapkan standar nasional untuk terjemahan yang baru untuk menghindari terjemahan langsung yang menimbulkan ungkapan aneh. Penerapan ini juga akan terus diperhatikan akan berjalan efektif atau tidak.

Karena, upaya serupa untuk menghentikan 'Chinglish' sebelumnya telah gagal, sehingga membuat para pengamat online merasa ragu-ragu. Namun, Cina semakin fokus pada citra global. Sehingga, pemeritah berharap peraturan baru tersebut akan berhasil dan dapat ‘menyelamatkan’ kembali citra mereka.

(tys/Image source: dailymail.co.uk)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio