Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
SM Entertainment Konfirmasi EXO Comeback Juli Tanpa Lay
23 Juni 2017 23:00 | 3605 hits

DREAMERS.ID - Setelah lebih kurang satu tahun sejak perilisan full album terakhir bertajuk ‘EX’ACT’ pada Juni tahun lalu, boy group EXO akhirnya siap kembali ke industri musik Korea dengan mengeluarkan album baru di musim panas tahun ini atau Juli mendatang.

Sebelumnya juga sudah tersiar kabar jika EXO akan segera syuting video musik. Namun sayangnya laporan terbaru yang dilansir Soompi pada 23 Juni menyebutkan jika salah satu membernya yaitu Lay tidak bisa mengikuti comeback grup kali ini.

Baca juga: Konser di Jakarta, Suho Janji EXO Akan Kembali Bersatu Bareng Sehun dan Kai Secepat Mungkin

Hal tersebut kemudian dikonfirmasi oleh pihak agensi SM Entertainment dan menyatakan jika Lay tidak dapat berpartisipasi dalam pembuatan album terbaru EXO karena bentrok dengan jadwal promosinya di Tiongkok.

Setelah menyadari bahwa aktivitas yang sudah ditetapkan dalam jadwal pekerjaannya tersebut tumpang tindih dengan comeback EXO, pemilik nama asli Zhang Yixing ini memutuskan untuk tidak ikut promosi pada comeback kali ini setelah berdiskusi dengan SM Entertainment.

Seorang perwakilan dari SM Entertainmenment mengatakan, “Lay sudah mendapat jadwal promosi ini sejak lama. Hal ini memang sangat disayangkan tapi Lay setuju untuk tidak berpartisipasi dalam comeback ini. Lay juga merasa sangat menyesal tentang masalah ini.”

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio