Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Selain Terlama, Ini Beberapa Negara yang Waktu Puasanya Lebih Singkat!
30 Mei 2017 14:16 | 2131 hits

DREAMERS.ID - Waktu berpuasa di berbagai belahan dunia memang berbeda-beda. Di Indonesia sendiri, waktu bepuasa setiap harinya mencapai sekitar 13 jam. Sebelumnya, Dreamers.id juga sudah menginformasikan negara mana saja yang memiliki waktu terpanjang saat berpuasa.

Adalah Islandia yang menjadi negara dengan durasi puasa terlama di dunia untuk bulan ramadhan tahun ini yaitu selama 21 jam, yang mana dimulai pukul 2.00 dan baru bisa berbuka pada sekitar tengah malam.

Baca juga: Nikita Willy Ungkap Ada yang Spesial di Lebaran Tahun Ini

Namun adakah negara yang mengalami waktu puasa yang lebih singkat? Jawabannya adalah ada, di mana itu terjadi pada negara yang terletak di belahan bumi selatan. Pada bulan ramadhan kali ini, musim dingin tengah menyapa di negara-negara tersebut.

Sehingga, malam datang lebih cepat dan durasi berpuasa pun jadi lebih pendek. Salah satu kawasan yang memiliki durasi puasa yang tak terlalu panjang adalah Sydney, Australia. Umat muslim di sana harus menahan lapar dan haus selama 11 jam 35 menit.

Sedangkan, adapun waktu berpuasa yang lebih singkat dialami oleh umat muslim yang tinggal di kawasan Ochaya, Argentina. Yang mana di tahun ini, mereka mendapatkan durasi puasa tak lebih dari sembilan jam sehari.

(tys/tribunnews)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio