Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Aktor Tampan Ini Bocorkan Alasan Lucu Dibalik Kisahnya yang Hampir Gabung di GOT7
19 Mei 2017 11:40 | 7603 hits

DREAMERS.ID - Tak sedikit cerita dari para aktor muda Korea yang ternyata, di masa lalunya mereka sempat menjadi seorang trainee di sebuah agensi ternama yang akan didebutkan sebagai idola K-pop nantinya. Seperti salah satu aktor bertubuh tinggi dan tampan, Ahn Hyo Seop.

Baru-baru ini, sang aktor hadir sebagai bintang tamu di episode terbaru acaraHappy Together’ di KBS. Di dalam acara tersebut, Ahn Hyo Seop pun disinggung tentang masa lalunya yang pernah menjadi trainee di JYP Entertainment dan tentang GOT7.

Ahn Hyo Seop menjelaskan, "Aku hanyalah seorang siswa biasa di Kanada, tapi aku mendapat telepon dari nomor yang tidak aku kenal. Aku masih belum tahu bagaimana mereka bisa mengenalku. Tapi itu merupakan tim bagian pengembang rookie (di JYP),  yang mana mereka bilang ingin bertemu denganku."


Image source: KBS

Baca juga: Tawaran Drama Baru Ahn Hyo Seop Ada Unsur Prostitusi Menuai Pro Kontra

Kemudian, Yoo Jae Suk bertanya pada Ahn Hyo Seop soal kebenaran dirinya yang hampir debut bersama GOT7. Ia mengatakan bahwa dirinya memang tinggal bersama dengan para member GOT7 sebelum debut.  "Jadi ketika grup itu disatukan, aku berlatih bersama mereka. Tapi aku tidak bisa bergabung dengan proyek tim itu," jelasnya.

Saat ditanya tentang alasannya, seisi Studio di buat tertawa oleh jawaban Ahn Hyo Sep. Karena selain karena kurangnya talenta yang dimiliki, cowok 22 tahun ini juga mengatakan tubuhnya yang terlalu tinggi menjadi alasannya tak bisa debut.

“Aku benar-benar membenci tinggi badanku saat itu. Aku ingin menjadi lebih pendek," tambahnya. Sementara itu, Ahn Hyo Seop pernah tampil bersama dengan Jackson GOT7 di acara ‘Celebrity Bromance’ di tahun lalu. Saat ini, ia sedang membintangi drama ‘Father is Strange’ di KBS.

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio